✓ I Have A Secret
✓ Stuck Together
✓ Touch her and die
Dari semua hotel yang disewa untuk perselingkuhan dari politikus di Chicago, assisten U.S Attorney Cameron Lynde harus memilih tinggal disamping kamar 1308, dimana percintaan yang panas terjadi dan berujung sebuah kematian. Dan dari seluruh agen FBI di Illinois, Jack Pallas sang agen spesial lah yang ditugaskan untuk kasus pembunuhan yang melibatkan orang penting.
Iya Jack Pallas yang sama, si orang yang menyalahkan Cameron atas kejadian naas yang terjadi padanya -yang hampir mengakhiri karirnya
Dalam dekapan satu sama lain…
Kerja bareng Cameron Lynde? Pasti mereka bercanda. Jack berpikir mungkin ini hanyalah bercandaan karena mereka ingin menyambutnya kembali setelah dipaksa pergi jauh dari Chicago. Tapi ternyata ini bukan candaan ; Cameron dan Jack harus menaruh masa lalu rumit mereka jauh di belakang dan fokus di kasus yang sedang di tangani. Udah si itu aja, seakan-akan mereka biasa melakukannya dengan pikiran yang lapang dan tidak terlalu terlihat berapi-api
Review dari aku yang (sepertinya) mengandung spoiler✌️ :
Karakter Cameron Lynde as Heroine
She is the character that i love in a book, ga bosen-bosen aku mention Heroine yang tangguh tapi cantik dan Cameron ini salah satunya. Perjalanan hidupnya ga mudah plus masuk field pekerjaan yang cukup mengancam ketenangan kehidupannya + apes gara-gara ga sengaja jadi saksi kasus dan ketemu Hero yang jelek-jelekin Heroine di public tapi ga buat dia nyerah cuma dengan ke’tampanan’ Hero sampe bikin doi lenjeh (in fact Cameron no lenjeh-lenjeh club loh!)
Karakter Jack Pallas as Hero
He is a**hol* sorry not sorry, but badmouth Perempuan di public karena salah paham is a big no for me yah, in my opinion jatohnya si Hero as agent FBI ini malah gak wise dan terlihat seperti boy than man di seperempat awal buku. Tapi di pertengahan sampai akhir buku ada character development yang cukup buat aku bisa toleransi sikap menyebalkan dia di awal buku, dan ya meskipun dia tidak se-grovel yang aku pikir ada potensi kesana karakter Hero disini cukup bisa dikategorikan “touch her or die” trope tapi dengan catatan di pertengahan hingga akhir buku saja
Cameron Lynde : Heroine
Jack Pallas : Hero
Overallππππ⭐️ 4.0/5 Stars from Me
Buku ini adalah karya pertama author yang aku baca karena berawal dari tertarik dengan premisnya yang cukup jarang sliweran di fyp perbukuan aku, kalian bisa bayangkan tension dari FBI tampan dan Pengacara cantik yang dipisahkan dalam keadaan salah paham lalu bertemu kembali karena kasus!
Sebenernya untuk si cerita sendiri cukup potensial untuk ada grovelnya si Hero tapi aku hanya dapat sedikit rasa bersalahnya saat tau cerita asli dari sisi Heroine, as a fans of grovel mmc buku ini cantik dan romansanya epik namun masih belum masuk kriteria book boyfriendnya aku. Dan buku ini baru satu-satunya buku yang quotesnya ga terlalu ‘menggetarkan’ dan jadi malah kurang berkesan, meskipun begitu buku ini buku yang ringan dibaca kokk cocok buat kalian yang baru suka membaca novel.
Kalau menurut kalian gimana nih guys?
Sekian dulu review hari ini see you on my next review. Have a nice dream Escapist!